Kelebihan dan Kekurangan Air Fryer Bagi Kalian yang Sedang Bingung untuk Membelinya

Kelebihan dan Kekurangan Air Fryer Bagi Kalian yang Sedang Bingung untuk Membelinya

Kelebihan dan kekurangan Air Fryer buat kalian yang lagi bingung mau pilih alat masak. (Foto freepik)--

OKES.NEWS - Buat kalian yang lagi bingung mau pilih alat masak, air fryer mungkin sudah ada di daftar kalian.

Alat masak yang semakin hits ini punya banyak kelebihan dan kekurangan.

Yuk, kita bahas supaya kalian bisa tentukan apakah air fryer ini cocok buat kalian.

Kelebihan air fryer

Kenyamanan dalam Memasak

Air fryer ini terkenal praktis banget! Ukurannya yang kecil dan efisien bikin alat ini pas untuk masak makanan cepat dan camilan.

Selain itu, air fryer bisa masak lebih cepat, terutama untuk porsi kecil.

Yang lebih seru, alat ini serbaguna, bisa dipakai untuk memanggang, mengeringkan, dan grilling. Cocok deh untuk yang pengen semua dalam satu alat!

BACA JUGA:8 Manfaat Konsumsi Daging Bebek

BACA JUGA:Dua Aktivis Just Stop Oil Dipenjara

Memasak Lebih Sehat

Salah satu hal terbaik dari air fryer adalah bisa masak dengan sedikit minyak.

Jadi, makanan yang dihasilkan lebih sehat, cocok banget untuk kalian yang pengen mengurangi minyak dalam diet.

Efisiensi Energi

Walau penghematan energinya mungkin nggak seberapa, air fryer biasanya lebih hemat energi, apalagi untuk masakan kecil.

Ini bisa bikin tagihan listrik kalian sedikit lebih ringan, meski mungkin tidak terlalu signifikan.

Kemudahan Penggunaan

Banyak orang bilang air fryer itu mudah dipakai dan gampang dibersihkan.

Ini pastinya jadi keuntungan buat kalian yang malas ribet di dapur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: