Ganti Rugi Tanah Mat Solar untuk Jalan Tol Tak Kunjung Cair

Ganti Rugi Tanah Mat Solar untuk Jalan Tol Tak Kunjung Cair

Ganti rugi tanah Mat Solar yang digunakan untuk jalan tol hingga kini belum kunjung cair. -Foto: Instagram---

OKES.NEWS - Putra pesinetron Mat Solar, Haidar Rasyid, mengungkapkan soal tanah milik orang tuanya yang belum menerima uang ganti rugi untuk pembebasan lahan, meskipun lahan tersebut kini telah dijadikan jalan tol Cinere-Serpong yang sudah beroperasi. 

Haidar mengaku tidak mengerti mengapa ayahnya belum mendapatkan hak atas pembebasan lahan tersebut.

"Saya kurang tahu, karena saya masih kecil saat pembebasan dilakukan. Namun, saya mendengar bahwa tanahnya belum sepenuhnya dibayar," ujarnya kepada wartawan di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.

Haidar berharap ada penyelesaian untuk masalah ini agar Mat Solar dapat menerima ganti rugi penuh, yang akan sangat berguna untuk biaya pengobatan pemeran Bajuri di sitkom Bajaj Bajuri.

"Saya tidak tahu berapa jumlahnya, tapi yang terpenting bisa digunakan untuk menambah biaya berobat ayah," tambah Haidar. 

BACA JUGA:Studi Terbaru Mengenai Manfaat Kerja Jarak Jauh Terhadap Kesehatan dan Produktivitas Karyawan

BACA JUGA:Antartika Mulai Hijau! Tumbuhan Tumbuh Pesat Akibat Pemanasan Global

Haidar juga menjelaskan bahwa keluarganya mendapatkan bantuan dari rekan Mat Solar, Rieke Diah Pitaloka, yang kini menjadi anggota dewan.

"Beberapa waktu lalu, Oneng berencana membantu untuk mengambil uangnya," kata Haidar.

Sementara itu, PT Cinere Serpong Jaya (CSJ), anak usaha PT Jasa Marga (JSMR), menjelaskan mengenai kabar bahwa Mat Solar belum menerima ganti rugi atas tanahnya. 

Tanah yang dimaksud terletak di Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, dengan luas 1.313 meter persegi.

Direktur Utama PT CSJ, Mirza Nurul Handayani, menyatakan bahwa uang ganti rugi telah dibayarkan, tetapi dititipkan di Pengadilan Negeri Tangerang pada 2019 karena ada masalah terkait kepemilikan tanah. 

BACA JUGA:Masih Ada Pertashop Belum Berizin

BACA JUGA:Mercedes-Benz Menuju Elektrifikasi Mobil Van

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: