Logo dan Maskot POPNAS XVI di Launching, Ini Kata Gubernur Sumsel Jelang 30 Hari Pelaksanaan

Logo dan Maskot POPNAS XVI di Launching, Ini Kata Gubernur Sumsel Jelang 30 Hari Pelaksanaan

Gubernur Sumsel melaunching maskot dan logo Popnas XVI 2023--

Awalnya, Popnas XVI ini akan mempertandingkan 26 cabang olahraga. Namun, karena mundurnya Provinsi Bangka Belitung sebagai tuan rumah membuat cabang olahraga pun dikurangi menjadi 22 cabor.

BACA JUGA:LINK Live Streaming dan Jadwal Final Japan Open 2023 : Jonatan Christie VS Viktor Axelsen Siapa Menang?

Sementara itu, Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi Kemenpora RI, Bayu Rahardian mengaku takjub akan persiapan yang dilakukan Sumsel.

"Kami tentu sangat mengapresiasi atas persiapan Sumsel yang sangat baik. Sumsel merupakan provinsi yang komitmen menjadi tuan rumah POPNAS XVI ini," kata Bayu Rahardian.

Menurutnya, Popnas merupakan salah satu event olahraga nasional yang sangat bergengsi.

"Popnas ini merupakan miniatur dari PON. Popnas ini juga menjadi acuan untuk event-event selanjutnya. Jadi kita harapkan ini tak kalah Sukses dari event lainnya," ujar Bayu Rahardian.

BACA JUGA:Hasil Bulutangkis Japan Open 2023: Lolos ke Final, Jonatan Christie Ditantang Unggulan Pertama Viktor Axelsen

Bayu Rahardian pun mengingatkan agar promosi terus masif dilakukan sehingga gaung Popnas semakin terdengar.

"Sebagai tuan rumah, saya minta Sumsel khususnya Palembang dapat terus memberikan sambutan hangat kepada kontingen dari daerah lain. Sehingga mereka menjadi betah dan berkeinginan kembali lagi ke kota ini," pungkas Bayu Rahardian.**

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: