Aksi Simpatik! Polisi di OKU Bagikan Air Mineral untuk Sopir yang Terjebak Macet

Aksi Simpatik! Polisi di OKU Bagikan Air Mineral untuk Sopir yang Terjebak Macet

Polsek Semidang Aji tunjukkan kepedulian dengan membagikan air mineral pada sopir yang terjebak macet akibat mobil Fuso amblas di Desa Raksa Jiwa, OKU.-foto: humas polres OKU-

SEMIDANG AJI, OKES.NEWS – Kepolisian Sektor (Polsek) Semidang Aji menunjukkan aksi simpatik dengan membagikan air mineral kepada para sopir yang terjebak dalam kemacetan panjang di Desa Raksa Jiwa, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) pada Rabu, 23 Oktober 2024. 

Kemacetan ini disebabkan oleh kendaraan mobil Fuso yang amblas di box culvert desa tersebut. Sehingga mengakibatkan arus lalu lintas terganggu.

Kapolsek Semidang Aji, Ipda Hartomi, bersama personel Sat Lantas Polres OKU yang diwakili oleh KBO Lantas Ipda Eko Haris, turun langsung ke lokasi untuk membantu mengurai kemacetan dan menunggu proses evakuasi kendaraan yang amblas. 

BACA JUGA:Menteri dan Wamen Baru Pimpin Rapim Pertama di Kementerian ATR/BPN

BACA JUGA:Pengedar 52 Gram Ganja di Baturaja Diamankan Polisi

"Pembagian air mineral ini adalah bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya para sopir yang harus menghadapi panasnya cuaca dan kelelahan akibat kemacetan," ujar Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni melalui Kapolsek Semidang Aji, Ipda Hartomi.

Hartomi juga berterima kasih kepada Camat dan Panwaslu Kecamatan Semidang Aji serta perangkat desa yang turut membantu dalam aksi sosial ini.

Pembagian air mineral dilakukan di dua titik, yakni arah Desa Raksa hingga Desa Tebing Kampung serta arah Desa Seleman. 

Para sopir merespons positif aksi ini, merasa terbantu karena kemacetan terjadi cukup jauh dari warung, dan mereka harus menahan rasa lelah dan haus di bawah terik matahari.

BACA JUGA:Kenaikan Laba Bersih, Saham BBRI Digemari Dunia Investasi

BACA JUGA:Dituntut Penetapan Ketua Definitif, Fraksi PAN Akui Belum Ajukan Nama Pengganti ke DPRD OKU

"Sekali lagi, kami berterima kasih kepada pihak kepolisian dan semua yang terlibat. Semoga evakuasi kendaraan yang amblas segera selesai," ungkap salah satu sopir yang terjebak macet. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: