Mayat Terapung Ditemukan di Perairan Musi, Begini Penjelasan Polisi

ilustrasi-foto ist-
PALEMBANG- OKES.NEWS- Penemuan jasad pria mengapung di perairan Sungai Musi Palembang, Senin (4/9) sekitar pukul 10.45 WIB, hebohkan warga. Jasad tersebut ditemukan oleh warga Kelurahan 1 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Palembang.
Warga yang pertama kali melihat jasad tersebut adalah A. Halim Machmud (60). Ia sedang menuju ke SPBU Terapung malah melihat sesosok benda mengambang.
Penemuan jasad mengapung yang belum teridentifikasi, ditemukan mengapung di perairan Sungai Musi Palembang hebohkan warga. Foto : Adi/sumateraekspres.id--
Awalnya, A. Halim Machmud (60), mengira benda tersebut adalah kayu, tetapi setelah dilihat lebih dekat, ternyata itu adalah jasad manusia.
Anggota Satuan Polairud Polrestabes Palembang melakukan penyelidikan di tempat kejadian perkara (TKP) dan berbicara dengan warga sekitar untuk mengumpulkan informasi lebih lanjut.
Salah seorang saksi, A. Halim Machmud (60), menceritakan, “Saat kejadian, saya sedang menuju ke SPBU terapung di Kelurahan 1 Ulu.”
“Ketika berada di dekat SPBU tersebut, saya melihat ada sesuatu yang mengapung di perairan. Saya langsung mendekati lokasi tersebut karena merasa curiga. Setelah saya memeriksa, ternyata itu adalah jasad seorang pria.”
Setelah menemukan jasad tersebut, Halim segera menghubungi warga sekitar, ketua RT setempat, dan pihak kepolisian untuk melaporkan penemuan tersebut.
BACA JUGA:Prediksi Harga Bitcoin Diramal Naik Tahun 2024, Begini Tips Investasi Kripto
Polsek SU I dan Sat Polairud Polrestabes Palembang segera mendapat informasi tentang temuan ini.
“Jasad korban telah evakuasi ke RS. Saya pribadi tidak mengenal korban. Polisi telah membawa jasadnya ke perahu sebelum di bawa ke RS.”
“Korban mengenakan kaos hitam dan celana coklat. Tidak ada yang mengenalnya, dan penyebab tenggelamnya korban masih belum di ketahui,” jelasnya.(*)
Artikel ini telah tayang di sumateraekspres.id dengan judul: Jasad Mengapung Hebohkan Warga Palembang, Belum Ada yang Mengenalnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: