Gula Stevia dengan 0 Kalori Aman untuk Penderita Diabetes, Cocok untuk Menurunkan Berat Badan

Gula Stevia dengan 0 Kalori Aman untuk Penderita Diabetes, Cocok untuk Menurunkan Berat Badan

gula stevia miliki kadar 0 kalori dan aman buat penderita diabetes.-istimewa-

OKES.NEWS - saat ini gula stevia semakin dilirik oleh banyak orang. Namun, banyak yang belum mengetahui bahwa gula stevia bukan sekedar merk atau brand dari pabrikan gula.

Melainkan nama gula stevia sendiri berasal dari Tanaman bernama Stevia Rebaudiana.

Dengan kandungan Steviol Glycosides tanaman Stevia Rebaudiana mampu menjadi pemanis buatan yang alami.

Bahkan rasanya diklaim jauh lebih manis dari gula biasa yang dihasilkan dari tebu, atau pun gula merah pada umumnya.

BACA JUGA:Ayo Vaksin, Sedang Diluncurkan Program Vaksinasi COVID-19 Gratis untuk Kelompok Rentan

Sehingga gula Stevia dapat menjadi pengganti gula ketika daun dari tanaman ini diekstrak lalu dikelola menjadi bubuk ataupun cairan yang kemudian bisa menjadi tambahan rasa manis dalam minuman juga makanan, tanpa menggunakan tambahan gula biasa.

Apa saja manfaat mengonsumsi Gula Stevia ??

1. Aman Bagi Penderita Diabetes Melitus dan Obesitas

Berdasarkan beberapa penelitian, pemanis alami satu ini tidak mengandung karbohidrat sehingga tidak memiliki kalori sama sekali alias 0 kalori.

BACA JUGA:Inilah 3 Manfaat Mengonsumsi Cabai, Nomor 3 Tidak Terduga

Jadi aman untuk dikonsumsi sebagai pengganti gula bagi penderita diabetes dan obesitas. Juga daun dari tanaman ini bersifat hipoglikemik yang dapat menurunkan kadar gula dalam darah.

Pasalnya pemanis ini mampu mengurangi penyerapan glukosa di usus dan membantu melepaskan insulin dalam darah, juga kamu masih bisa mengonsumsi makanan atau minuman yang manis, asalkan pemanis tersebut berasal dari gula Stevia murni tanpa campuran pemanis lainnya.

2. Aman untuk Menurunkan Berat Badan

Jika kamu sedang diet atau dalam usaha menurunkan berat badan juga menghindari makanan yang manis tinggi kalori, namun kamu masih ingin mengonsumsi yang manis-manis, pemanis Stevia bisa menjadi solusi dalam upaya menjaga berat badan agar tetap ideal.

BACA JUGA:Jenis Ikan yang Tidak Boleh di Konsumsi Penderita Kolestrol, Ini 5 Diantaranya

Seperti yang telah dijelaskan di atas, pemanis yang satu ini tidak mengandung kalori sama sekali. Sebab konsumsi kalori yang berlebihan membuat berat badan meningkat.

Hal ini dapat menggagalkan usaha dietmu. Gula biasa memberikan asupan kalori ke tubuhmu, tidak dengan gula stevia.

3. Mencegah Penyakit Ginjal

Dengan mengurangi konsumsi gula biasa, dan beralih ke gula stevia, kamu telah mengurangi risiko penyakit ginjal. Sebab, penderita diabetes dan hipertensi menjadi pemicu timbulnya penyakit ginjal.

BACA JUGA:Ini Durasi Bergerak Setiap Hari yang Ideal Menurut WHO, Kalau Tidak?

Konsumsi gula yang berlebih membuat ginjal bekerja lebih keras dalam menyaring gula dan protein dalam darah, yang seharunya lebih mudah dikeluarkan bersama urin.

Hal tersebut membuat fungi ginjal menjadi rusak dan tidak optimal, sebab protein dalam urin menjadi lebih sedikit dan zat gula menjadi endapan dalam darah.

Mengganti gula biasa ke gula stevia dipercaya efektif mengurangi risiko penyakit ginjal, sebab kalorinya yang 0 persen.

4. Mengurangi Risiko Sakit Gigi

BACA JUGA:Kenali Gejala Tipes, Ingat Jangan Remehkan Jika Tidak Ingin Fatal

Daun stevia berfungsi untuk menghambat pertumbuhan bakteri yang menyebabkan infeksi, termasuk bakteri yang menyebabkan gangguan gigi dan penyakit gusi.

Meskipun mengandung bahan pemanis, pemanis dari daun stevia tidak menimbulkan gangguan dan penyakit gusi di kemudian hari.

Pengguna gula stevia juga dipercaya memiliki imunitas yang lebih baik dibanding pengguna gula biasa, dan telah dinyatakan aman untuk kesehatan oleh FDA dengan status GRAS.

Melansir dari laman Kementerian Pertanian Direktorat Perkebunan, tingkat kemanisan gula stevia sekitar 250-300 kali lebih tinggi dari sukrosa atau gula tebu.

BACA JUGA:Pantas Saja Mahal, Ternyata Buah Naga kuning Banyak Manfaatnya untuk Kesehatan

Bahkan tingkat kemanisan tersebut juga mengalahkan pemanis sintetis kontroversial yang beredar dipasaran.

Kandungan yang dimiliki oleh daun stevia antara lain fiber, natrium, zat besi, kalium, kalsium, magnesium juga vitamin A dan vitamin C.

Jika kamu ingin beralih menggunakan gula stevia, sebaiknya temukan gula stevia yang asli, murni tanpa campuran atau tambahan pemanis lainnya dengan dosis yang tepat.

Atau coba lihat dipekarangan rumah mu, mungkin ada tanaman stevia yang tumbuh ?. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: