Penerima Bantuan Susulan hanya Terima BLT BBM

Penerima Bantuan Susulan hanya Terima BLT BBM

Petugas Kantor Pos Baturaja menyalurkan BLT BBM kepada penerima manfaat di Kabupaten OKU. Selain penyaluran BLT BBM tahap I yang belum rampung, BUMN ini juga menyalurkan BLT BBM. -Foto: Mustofa/Oku Ekspres.-

BACA JUGA: Harga Turun, Cabai Membusuk, Pedagang Rugi

Hampir semua penerima bantuan mendapat tempat duduk yang disiapkan. 

"Dapat undangan pagi tadi inilah. Disuruh langsung ke sini (kantor pos). Saya dapat Rp300 ribu,” seloroh seorang warga. 

Kepala Kantor Pos Baturaja Reza Pratama mengatakan, belum lama ini pihaknya menerima data susulan penerima bantuan subsidi BBM sebagai imbas kenaikan BBM pada awal bulan ini.

"Ada data tambahan tapi tidak banyak,” ujar Reza.

BACA JUGA: Perlindungan Sosial Dampak Inflasi, OKU Siapkan Rp4,8 Miliar

Data penerima susulan dari Kemensos RI sebanyak 1.000 orang. Sementara Kabupaten OKU hanya menerima ratusan. 

"Kurang lebih 1.000 penerima. Untuk Kabupaten OKU hanya sekitar 300-an,” ucapnya. 

Yang membedakan, terang Reza, untuk penerima bantuan susulan hanya mendapatkan BLT BBM. Sementara program sembako tidak ada. 

"Yang menerima BLT susulan hanya dapat uang Rp300 ribu/dua bulan tanpa bantuan program sembako,” tandasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: