Banner Sekwan DPRD OKU 2024

Penerima Bantuan Susulan hanya Terima BLT BBM

Penerima Bantuan Susulan hanya Terima BLT BBM

Petugas Kantor Pos Baturaja menyalurkan BLT BBM kepada penerima manfaat di Kabupaten OKU. Selain penyaluran BLT BBM tahap I yang belum rampung, BUMN ini juga menyalurkan BLT BBM. -Foto: Mustofa/Oku Ekspres.-

OKU, OKES.CO.ID - Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM) tahap I masih belum rampung.

Namun, penerima bantuan susulan terus mengalir hingga kemarin 20 September 2022 kemarin. 

Halaman Kantor Pos Baturaja yang menjadi loket penyaluran bantuan tunai dari Kemensos RI ini antrean masih terjadi. Meski volumenya menurun jauh dibanding antrean pada pekan lalu. 

Dari tiga loket yang dibuka, satu meja dikhususkan untuk penyaluran bantuan tahap I. 

BACA JUGA: Ringankan Dampak Kenaikan Harga BBM, Polres OKU Bagikan Sembako

Yakni, bantuan untuk subsidi BBM serta program sembako. 

Sementara dua loket lainnya untuk penerima bantuan susulan yang hanya menerima BLT BBM. 

Salah satu penerima bantuan menyebut, dirinya terlambat mencairkan bantuan karena saat jadwal pencairan dirinya masih berada di kebun. 

"Mau keluar dari kebun tanggung karena panen jagung tinggal sedikit lagi,” ujar Meidi, warga Kecamatan Semidang Aji. 

BACA JUGA: Peparpeprov Sumsel 2022, Tambah Satu Atlet

Ia mengungkapkan, biasanya, bantuan dicairkan pemerintah tepat waktu. Seperti pencairan bantuan sebelumnya, waktu pandemi Covid 19 dua tahun terakhir. 

"Yang bantuan Covid 19 cepat saya cairkan karena kebetulan lagi di dusun (rumah), yang ada di kebun cuma istri dan anak,” katanya.

Di loket penyaluran BLT BBM susulan, warga mengantre sejak pagi. 

Antrean cukup tertib karena jumlah penerima tidak sebanyak pencarian di tahap awal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: