Konstruksi Tol Padang Tiji–Seulimeum, Sibanceh Selesai Akhir Tahun 2023 dan Ini Maksud Tema Toll For All?
Salah satu seksi tol Sibanceh, Tol Sigli-Banda Aceh --
Diketahui,embangunan ruas jalan Tol Sigli - Banda Aceh sepanjangn 74 KM, merupakan salh satu ruas Tol Trans Sumatera yang menjadi proyek strategi nasional.
Diharapkan jalan Tol Trans Sumatera dari Lampung hingga Aceh akan tersambung seluruhnya pada 2024 mendatang.
Ya, Tol Sibanceh, tol Sigli-Banda Aceh adalah jalan tol baru yang dioperasikan oleh PT Hutama Karya (Persero) di Indonesia.
Jalan tol di Bumi Serambi Mekah seksi 5-6 ini telah dioperasikan tanpa tarif sejak tanggal 22 Juni 2023, setelah mendapatkan Sertifikat Laik Operasi (SLO) pada tanggal 14 April 2023.
Sebelum diresmikan, dilakukan Uji Laik Fungsi (ULF) pada tanggal 6-7 Februari 2023 untuk memastikan aspek keselamatan, manajemen lalu lintas jalan, sarana jalan, bangunan pelengkap, operasi, administrasi, serta memberikan pelatihan kepada petugas terkait.
Dalam uji coba tersebut, jalan tol ini telah dilalui oleh lebih dari 10 ribu kendaraan pada saat momen Mudik Lebaran 2023 tanpa terjadi kecelakaan.
Seksi 5-6 (Blang Bintang-Baitussalam) dengan panjang 12,7 km, dan Seksi 2-4 (Seulimeum-Blang Bintang) dengan panjang 35,8 km.
Seksi 5-6 merupakan yang pertama kali dioperasikan dan akan menyambung dengan seksi lainnya di kemudian hari.
Saat ini, dikutip dari laman Hutama karya, pengguna jalan tol belum dikenakan tarif atau biaya selama masa sosialisasi berlangsung.
Meskipun demikian, pengguna jalan tetap diharapkan untuk melakukan tapping kartu uang elektronik saat melintas.
Hutama Karya juga mengimbau pengguna jalan tol untuk mematuhi tata tertib yang berlaku, seperti mematuhi batas kecepatan maksimal 100 km/jam, menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan minimal 10-20 meter, dan memastikan kendaraan tidak melebihi muatan.
BACA JUGA:Jalan Tol Sigli-Banda Aceh (Sibanceh) Mewujudkan Era Baru di Tanah Rencong
Hutama Karya juga menghimbau pengguna jalan tol untuk mematuhi ketentuan dan tata tertib yang berlaku di jalan tol, seperti menggunakan satu kartu Uang Elektronik (UE) hanya untuk satu kendaraan dan memastikan saldo UE mencukupi sebelum memasuki gerbang tol.
Jika pengguna jalan lupa mengisi saldo UE, mereka dapat menggunakan aplikasi HK Toll Apps yang dimiliki oleh Hutama Karya, di mana terdapat fitur Cek Saldo UE dan top up saldo UE.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: