Alhamdulillah, Indonesia Siap Berangkatkan 241.000 Jemaah Haji pada Tahun 1445 H/2024 M

Alhamdulillah, Indonesia Siap Berangkatkan 241.000 Jemaah Haji pada Tahun 1445 H/2024 M

Suasana Masjidil Haram pada hari Jumat kemarin. Foto: hammad_alhuthali Makkah-Madinah-instagram--

Alhamdulillah, Indonesia Siap Berangkatkan 241.000 Jemaah Haji pada Tahun 1445 H/2024 M

OKES.NEWS- Indonesia telah mempersiapkan keberangkatan 241.000 jemaah haji yang akan diberangkatkan melalui 554 kelompok terbang (kloter) pada tahun 1445 H/2024 M. 

Dari jumlah tersebut, 294 kloter jemaah haji akan menggunakan Garuda Indonesia dan 260 kloter dengan Saudia Airlines

Hal ini disampaikan oleh Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Ditjen PHU Kementerian Agama, Saiful Mujab, dalam acara pelantikan Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya di Aula Muzdalifah, Asrama Haji Embarkasi Surabaya.

Menurut Saiful Mujab, Embarkasi Surabaya tahun ini mencatatkan rekor dengan pemberangkatan 106 kloter jemaah haji, yang merupakan jumlah terbanyak di antara embarkasi lainnya.

BACA JUGA:Wacana Larangan Haji Lebih dari Satu Kali Bisa Tuai Pro dan Kontra

 "Kami berharap tidak ada masalah dalam penjadwalan slot sehingga proses keberangkatan bisa berjalan lancar," ujar Saiful Mujab yang mewakili Dirjen PHU Hilman Latief.

Embarkasi Surabaya juga menjadi salah satu dari tiga embarkasi yang mendapat layanan fast track dari Pemerintah Arab Saudi. 

BACA JUGA:Catat, Ini Jadwal Perpanjangan Waktu Pelunasan Biaya Haji Jemaah Calon Haji Reguler


Jemaah haji Sumsel saat brada di Arafah musim haji 2023--

Layanan ini memungkinkan  jemaah calon haji (JCH)untuk langsung menuju pemondokan di Madinah atau Jeddah tanpa proses yang rumit, meningkatkan kenyamanan jemaah.

Jemaah haji akan diberangkatkan dalam dua gelombang, yang pertama dari 12-23 Mei dan gelombang kedua dari 24 Mei-10 Juni. 

"Pada 12 Mei, akan ada 22 kloter yang berangkat, termasuk dari Embarkasi Surabaya," tambah Saiful, seraya memberikan apresiasi kepada Pemprov Jatim atas dukungannya.

Acara pelantikan juga menyertakan Meal Test untuk mengevaluasi kualitas makanan yang akan disajikan selama penerbangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: