Banner Sekwan DPRD OKU 2024

Mantan Kadin Pertanian OKU Selatan Dijebloskan ke Tahanan

Mantan Kadin Pertanian OKU Selatan Dijebloskan ke Tahanan

Mantan Kepala Dinas Pertanian OKU Selatan, AS, saat digiring untuk dijebloskan ke sel tahanan pada 6 Oktober 2022 sekitar pukul 17.00 WIB.-Foto: Ist. (*)-

Penasehat Hukum AS Upayakan Penangguhan Penahanan AS

OKU SELATAN, OKES.CO.ID – Setelah melalui berbagai pemeriksaan di Kejari OKU Selatan, mantan Kepala Dinas Pertanian OKU Selatan yang berinisial AS resmi dijebloskan ke tahanan pada 6 Oktober 2022 sekitar pukul 17.00 WIB.

Meskipun tak lagi menjabat sebagai Kepala Dinas Pertanian, AS masih berstatus sebagai Kepala Dinas Ketahanan Pangan OKU Selatan. Ia diduga kuat terlibat tindak pidana korupsi pembangunan vertical dryer (mesin penggiling padi) di Dinas Pertanian OKU Selatan pada 2018.

Kajari OKU Selatan Adi Purnama melalui Kasi Intel Aci Jaya Saputra mengatakan, pada 3 Oktober 2022 silam, AS sudah dijadwalkan untuk diperiksa. Sebelum ditahan, AS sudah ditetapkan sebagai tersangka.

BACA JUGA: Bila Ditahan, Mantan Kepala Dinas Pertanian OKU Selatan Diberhentikan

Namun, AS berhalangan hadir lantaran masih sakit dan ada keterangan dari dokter. Oleh karena itu, AS baru bisa ditahan pada 6 Oktober. 

"Jadi penahanannya mulai hari ini hingga 20 hari mendatang. Kemungkinan, penahanan AS dapat diperpanjang hingga 40 hari," ucapnya.  

Untuk kerugian negara, terang Aci, jumlah mencapai Rp 1,7 milyar.

“Sedangkan untuk tersangka lain, nanti akan dilihat fakta yang akan ada pada persidangan," tegasnya.

BACA JUGA: SPBU Batasi Pengisian BBM, Pembelian Hanya Sekali Sehari

Untuk sementara, jelas Aci, AS dijerat pasal 2 dan 3 UU Tindak Pidana Korupsi dengan ancaman 20 tahun penjara. AS akan segera dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Palembang.

Sementara itu, Erwin Haris selaku kuasa hukum AS menyampaikan pihaknya menghormati wewenang kejaksaan terkait penahanan AS.

“Langkah selanjutnya kami akan mencoba untuk melakukan permintaan penangguhan penahanan karena gangguan jantung yang dialami AS," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: okuselatan.disway.id