Memaknai Nuzulul Quran, Cahaya Kehidupan

Memaknai Nuzulul Quran, Cahaya Kehidupan

Ust. Ahmad Yasin,S.H.I.,M.Pd.--

Artinya: ”Bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang haq dan yang bathil)……”. (Q.S. Al-Baqarah [2]: 185).

 

Begitulah, karenanya, memaknai Nuzulul Quran pada bulan Ramadhan penuh berkah ini adalah dengan menjadikan Al-Quran sebagai pedoman hidup, sumber informasi dan motivasi, obat penguat jiwa, penyebar kasih sayang, landasan menata peradaban dunia serta bacaan kegemaran sehari-hari.

 

Seperti Allah menyebut di dalam ayat:

 

 وَنُنَزِّلُ مِنَ ٱلۡقُرۡءَانِ مَا هُوَ شِفَآءٌ۬ وَرَحۡمَةٌ۬ لِّلۡمُؤۡمِنِينَ‌ۙ وَلَا يَزِيدُ ٱلظَّـٰلِمِينَ إِلَّا خَسَارً۬ا

 

 

Artinya: “Dan Kami turunkan dengan berangsur-angsur dari Al-Quran ayat-ayat Suci yang menjadi obat penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman kepadanya, dan (sebaliknya) Al-Quran tidak menambahkan orang-orang yang zalim (disebabkan keingkaran mereka) melainkan kerugian jua”. (QS Al-Isra [17]: 82).

 

Makna lainnya bahwa Ramadhan bulan tadarus Al-Quran bermakna mendidik kita dan keluarga kita, agar selalu menyuarakan bacaan Al-Quran di rumah kita sepanjang harinya. Jangan jadikan rumah kita sepi dari ayat-ayat suci-Nya. Sepanjang hari-hari Ramadhan, sepanjang malam-malam ramadhan.

 

Sidang Jumat yang sama-sama mengharap ridha dan ampunan Allah, 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: